Libatkan Semua Pihak, Zulkifli Optimis Kasus Stunting di Kukar Turun!

No comments
Foto: Camat Kota Bangun Darat, Zulkifli.

Kutip.id, Kutai Kartanegara – Penanganan stunting di Kabupaten Kutai Kartanegara menjadi salah satu prioritas utama bagi pemerintah daerah. Hal tersebut dikatakan secara langsung oleh Camat Kota Bangun Darat, Zulkifli.

Menurutnya, upaya untuk mencapai target penurunan angka stunting secara signifikan harus dilakukan semua pihak. Kolaborasi antara pemerintah, organisasi masyarakat, dan Dharma Wanita Persatuan (DWP) dinilai sangat krusial.

“Penurunan stunting bukanlah tugas yang bisa dilakukan pemerintah sendiri. Sebaliknya, keterlibatan aktif semua pihak benar-benar dibutuhkan untuk menurunkan prevalensi stunting di Kutai Kartanegara, khususnya di Kota Bangun,” ujarnya.

Zulkifli menyebutkan bahwa DWP yang baru saja dilantik pada Kamis (18/8/2024), punya posisi strategis untuk menurunkan stunting di Kutai Kartanegara. Mengingat, jangkauannya yang luas di masyarakat, terutama di kalangan ibu rumah tangga yang merupakan target utama program penanganan stunting.

DWP Kota Bangun Darat dinilai mempunyai kemampuan untuk menyebarkan informasi, mengedukasi masyarakat, serta membantu distribusi program-program kesehatan, seperti pemberian makanan tambahan (PMT) bagi keluarga yang memiliki balita stunting dan ibu hamil kekurangan nutrisi.

“DWP memiliki jaringan yang sangat kuat di kalangan ibu-ibu. Mereka bisa menjadi ujung tombak untuk menyebarkan informasi terkait pentingnya gizi, pola makan sehat, dan menjaga kesehatan anak. Hal ini sangat penting untuk mencegah dan menurunkan angka stunting,” jelasnya.

Dengan kolaborasi yang baik antara DWP dan pemerintah, Zulkifli optimis program-program yang dirancang untuk mengurangi prevalensi stunting dapat berjalan lebih efektif dan tepat sasaran.

Selain keterlibatan DWP, ia juga menekankan pentingnya kolaborasi dengan perangkat pemerintah setempat dan tenaga kesehatan. Petugas di Puskesmas, kader posyandu, serta perangkat desa harus bekerja sama dengan DWP untuk memastikan program penanganan stunting berjalan secara maksimal.

“Mereka harus sama-sama saling mendukung untuk memastikan bahwa distribusi makanan tambahan, sosialisasi pola hidup sehat, serta pemantauan tumbuh kembang anak berjalan lancar,” tutupnya.

Also Read

Bagikan: